Rabu, 06 Oktober 2010

KEKUATAN *"Just Do It"*

Kadang Kepintaran dan Kejeniusan LOGIKA anda dapat
menjadi HALANGAN BESAR untuk kesuksesan anda sendiri.

Banyak sekali kasus yang saya alami dan yang saya
lihat tentang kegagalan yang justru disebabkan oleh
kepintaran dan kejeniusan berfikir.

Kadang otak LOGIKA kita sendiri menantang dan menarik
kita untuk TIDAK MAJU dan hanya LARI-LARI ditempat...
kita merasa sudah BERUSAHA dan MELAKUKAN yang terbaik,
namun pada kenyataannya hal tersebut hanya dipikiran
saja… Kita merasa sudah MAJU DENGAN CEPAT namun
kenyataannya kita hanya LARI DI TEMPAT.

Contohnya, pada saat saya melihat seorang gadis
cantik sedang duduk sendiri di starbucks dengan
laptopnya, sudah tentu saya INGIN menghampirinya,
duduk, dan membuka pembicaraan.

Sangat sederhana bukan?

MENGHAMPIRI lalu DUDUK lalu MEMBUKA PEMBICARAAN.

THAT'S IT.

Tapi apa yang terjadi? Bahkan sebelum saya
menghampirinya OTAK LOGIKA saya langsung berbicara
kepada saya "mana mungkin bisa seperti itu?" dan
seperti biasa, si otak logika langsung memberikan
ALASAN-ALASAN yang sudah tentu masuk akal dan sulit
untuk kita tolak...

Contohnya, OTAK LOGIKA akan langsung meng-analisa
semua kegagalan yang mungkin terjadi seperti:

+ Bagaimana jika wanita itu tidak ramah?
+ Bagaimana jika dia ramah tapi itu kulitnya saja?
+ Bagaimana jika nanti saya ditolak dan jadi malu?
+ Bagaimana jika ternyata pacarnya lagi di toilet?
+ Bagaimana jika pada saat pembicaraan saya keabisan pembicaraan?

Dan List tersebut terus menerus bertambah dan
bertambah. Khususnya bagi anda yang cukup pintar dan
analitis, maka RIBUAN "flow chart kemungkinan" akan
muncul.

Pada akhirnya, saya hanya duduk dan BERFIKIR KERAS
tanpa ACTION. Penyakit ini bukanlah NATO (No Action
TALK Only) melainkan NATO (No Action THINK Only).

Lucunya, pada saat saya TIDAK BERBUAT APA-APA dan
terus berfikir, otak logika sayapun memberikan ALASAN
yang BAGUS, yaitu PALING TIDAK SAYA SUDAH MENG-ANALISA
dan BERUSAHA BERFIKIR walaupun saya tidak berbuat
apa-apa... dengan begitu, saya MERASA SUDAH MELAKUKAN
USAHA, padahal tidak sama sekali.

Anda bisa lihat betapa MEMBUTAKAN nya hal ini?

Kita sering berfikir bahwa "dengan hanya BERFIKIR
kita sudah melakukan ACTION". Yang pada akhirnya, pada
saat HASIL yang kita INGINKAN tidak kunjung datang,
kita menyalahkan NASIB atau TAKDIR, padahal itu salah
kita sendiri.

Lalu apa yang harus kita lakukan?

Jawabannya adalah:

+ JUST - DO - IT - NO - MATTER - WHAT, dan
+ STOP BERLEBIHAN MENG-ANALISA.

Jika anda sudah dapat berfikir setingkat LEVEL ini,
maka anda akan BERHASIL.

Hal ini mengingatkan saya kepada sebuah cerita Yunani
Kuno…

Beberapa ribu prajurit yunani berlayar ke sebuah
pulau untuk menguasai pulau tersebut... Setelah mereka
tiba di pulau tersebut, mereka baru SADAR bahwa musuh
mereka 8x lebih banyak… Mereka masih punya kesempatan
untuk LARI dan MUNDUR… Namun sang JENDRAL sudah
membakar habis semua kapal tanpa sisa... Pilihan
mereka kini tinggal dua: MENANG atau MATI.

....dan mereka MENANG...

Oleh karena itu, jika anda ingin MENGHAMPIRI seorang
wanita namun LOGIKA anda menantang anda, anda tidak
perlu peduli... anda hanya harus JUST DO IT...

Lalu bukankah itu nekad dan konyol?

Tidak, Itu namanya CONFIDENCE atau PERCAYA DIRI. Akan
lebih konyol lagi anda TIDAK MELAKUKAN APA-APA namun
berharap MENDAPAT sesuatu.

Lalu bagaimana dengan RESIKO nya?

Resiko ya tinggal resiko!... HADAPI SAJA.

Saya sering mencoba hal-hal yang mungkin agak
berlebihan dalam menghampiri wanita yang saya tidak
kenal dan memulai pembicaraan. Dan soal RESIKO, kadang
saya dapatkan solusinya pada saat saya sudah berada di
tengah-tengah pembicaraan… solusi untuk resiko itu
seperti muncul dengan sendirinya jika saya mendorong
diri saya untuk JUST DO IT... itu seperti kekuatan maha
dasyat yang datang secara instant...

Dan jika memang pada saat itu saya "stuck" dan tidak
tau berbuat apa-apa, lain kali jika saya menghadapi
hal yang sama, saya paling tidak sudah tau harus
bagaimana.

Bagi saya tidak ada yang namanya gagal, yang ada
hanya FEEDBACK atau ARUS-BALIK yang justru sangat
berguna untuk MENUNJUKAN KESALAHAN saya.

Jangan pikir anda tau kesalahan anda dengan hanya
BERFIKIR, anda akan tau kesalahan anda sesungguhnya
jika anda melakukan ACTION.

Bahkan waktu saya sedang santai di sebuah club
bersama seorang teman yang jauh dari ketampanan, kami
melihat Seorang Gadis Cantik yang tampak dengan 2
Orang Pria. Teman saya berkata "gimana ya cara ajak
dia dance?" lalu saya berkata, "langsung ajak aja
dance..."

Walaupun kedengaran nya seperti RADIKAL, namun tanpa
pikir panjang, teman saya langsung MENGAJAK dance si
wanita untuk dance dan BOOM... mereka dance...

Ternyata 2 Pria tersebut adalah Kakak dan Teman sang
Wanita, dan entah kenapa sang wanita LANGSUNG MAU
diajak untuk Dance. Mungkin kedengaran mustahil, tapi
itulah yang terjadi... sayapun kadang masih tidak
percaya...

Kenyataan yang ada adalah: APAPUN bisa saja terjadi
jika kita TAKE ACTION. Kemungkinan akan Keberhasilan
anda adalah TAK TERBATAS jika anda membuka diri untuk
mengambil Resiko dan Melawan semua pikiran-pikiran
negatif anda sendiri.

Jadi, bagi anda yang masih bergumul dengan No Action
Think Only, khususnya anda yang cukup PINTAR dan
Analitis, My Advice To You is:

JUST - DO - IT and YOU'LL - GET - IT

You'll never know what's going to happen!

MIND-SET ( cara berfikir )

 
Banyak orang bertanya tentang TEKNIK apa yang bisa
memberikan mereka SEKALI TEMBAK dapat menyelesaikan
masalah percintaan mereka seumur hidup. Saya menjawab
bahwa saya TIDAK TAHU!... Itu sama saja seperti kamu sakit
dan meminta doktermu memberikan obat yang satu kali
telan dan kamu tidak akan pernah sakit lagi… Apakah ada HAL
seperti itu? Jika ada, segera hubungi saya karena saya
ingin berjabat tangan dengan dokter tersebut.

Sudah tentu doktermu akan memberikan RESEP bukan?
Dan bagaimana jika kamu TIDAK membeli obat yang ada di
resep tersebut? Apakah kamu akan sembuh? Tentu tidak!

Bagaimana jika kamu sudah membeli resep obat tersebut
tapi kamu tidak mengikuti anjuran dokter untuk
meminumnya 3 kali sehari?… apakah kamu bisa sembuh?

Bagaimana jika kamu harusnya meminum obat tersebut 3
hari sekali tapi kamu malah meminum semua obat
tersebut sekaligus?… apakah kamu akan sembuh? Tentu
kamu akan OVERDOSIS!...

Pertanyaan seperti itu adalah KONYOL.

Dalam berhubungan dengan Wanita, TIDAK ADA yang
namanya TEKNIK AMPUH yang dapat dengan CEPAT membuat
kamu menjadi PRIA IDAMAN… yang ada hanya TEKNIK AMPUH
yang dengan CEPAT membuat kamu menjadi BADUT DANGDUT
IDAMAN… karena kamu dengan CEPAT merubah dirimu
dari NOL menjadi SERATUS, maka kamu akan terlihat ANEH
dan tidak ALAMI.

Tidak ada dalam sejarah kehidupan Manusia yang dapat
BELAJAR secepat mempelajari SATU TEKNIK dan SELESAI.

Maka dari itu saya selalu memberikan MIND-SET dan
contoh PENGALAMAN saya dengan tujuan untuk membuat
kamu mengerti tentang SKEMA BESARNYA SEPERTI APA dan
GUNAKANLAH MIND-SET serta KONSEP yang saya berikan
sebagai BRAINSTORMING agar kamu menjadi kreatif untuk
membuat TEKNIK kamu sendiri.

Banyak juga email dari para sahabat pw yang meminta
"TEKNIK melakukan X gimana sih?" atau "GIMANA
TEKNIKNYA? GIMANA PRAKTEKNYA?" dll. dll.

Saya sudah tentu memberikan TEKNIK pribadi saya yang
sudah teruji dan BERHASIL. Namun apakah TEKNIK yang
saya gunakan dapat juga berhasil untuk kamu? Ya belum
tentu... ada yang berhasil dan ada yang tidak...

Jika kamu menggunakan TEKNIK yang saya gunakan namun
bertolak belakang dengan KEPRIBADIAN kamu, maka sudah
tentu kamu akan terlihat PALSU pada saat kamu menggunakan
TEKNIK tersebut.

Berbeda dengan jika kamu MENGERTI KONSEPNYA dan
membuat TEKNIKMU sendiri BERDASARKAN konsep yang
saya berikan, maka TEKNIK tersebut pasti berhasil untukmu,
karena kamu akan terlihat JUJUR dan APA ADANYA. Itu
disebabkan karena kamu menggunakan teknik yang jelas-jelas
buatanmu sendiri.

Jadi jangan pernah menganggap KONSEP, MIND-SET dan
TEORI itu TIDAK PENTING, karena Hal-hal tersebut
adalah SUMBER dari berbagai macam TEKNIK dan SISTEM.

Lalu bagaimana dengan SISTEM? Bagaimana jika ada yang
menawarkan SISTEM yang harus di-ikuti tahap-tahapnya
dari A ke B ke C ke D ke F sampai ke Z?

Kamu pilih mana: diberi UANG atau MESIN PENCETAK
UANGNYA?

Sudah tentu MESIN UANGNYA bukan?

Kenapa?

Karena kalau kamu diberi UANG, maka uang tersebut
akan habis dengan segera. Namun jika kamu diberikan
MESIN PENCETAK UANG, kamu bisa MENCETAK UANG
Sebanyak yang kamu mau. Kamupun bisa mencetak mata uang
Sesuka kamu. Kamu mau rupiah ya rupiah,  Kamu mau dollar ya
dollar, Kamu mau Euro ya Euro.

Enak bukan? Sudah tentu!

UANG itu ibarat SISTEM

MESIN PENCETAK UANG itu ibarat KONSEP dan MIND-SET

Jika kamu menggunakan SISTEM, kamu akan ter-dogma
dengan sistem tersebut dan akan sulit untuk berkembang.

SISTEM lah yang menyebabkan banyak PEMBERONTAKAN di
banyak Negara. Banyak orang yang mau "break the
system" karena mereka merasa tidak puas dan terkurung
didalam sistem tersebut. Mereka ingin BEBAS
BER-EKSPRESI... mereka ingin membuat SISTEM untuk mereka
sendiri.

Jika memang SISTEM itu COCOK dengan kamu, silahkan
AMBIL, namun jika TIDAK, kamu butuh sesuatu yang LEBIH
EFEKTIF dan BERGUNA untuk kamu, yaitu MIND-SET dan
KONSEP.

Dengan MIND-SET menjadi PRIA IDAMAN ter-install
dikepalamu, kamu akan menghasilkan SISTEM mu sendiri yang
sudah tentu akan lebih lebih berhasil untuk dirimu selayaknya
MESIN PENCETAK UANG.

MIND-SET or SYSTEM?

POISON (Racun)

MENYALAHKAN itu MUDAH, BERTANGGUNG JAWAB itu SULIT...
Itulah REALITA HIDUP yang HARUS kita TERIMA dan HADAPI
sebagai seorang PRIA.

BANYAK ORANG pada saat mereka MENGHADAPI "KEGAGALAN",
mereka cenderung menyalahkan

+ ORANG LAIN,
+ TAKDIR,
+ ataupun KETIDAK-MAMPUAN MEREKA,

yang sebenarnya hanyalah ALASAN untuk TIDAK MENCOBA
SEKALI LAGI.

Marilah kita TINGKATKAN MINDSET kita sebagai Pria
Idaman dengan sebuah mindset yang akan membedakan kita
dari 90% Pria diluar sana, yaitu:

Berhentilah MENYALAHKAN dan mulailah
BERTANGGUNG-JAWAB.

Apa maksudnya? Saya akan menjelaskan hal ini dalam
sebuah Ilustrasi...

Bayangkan seorang Pria DIGIGIT seekor ular... Jika
Pria tersebut BODOH, dia akan DENDAM dan MENGEJAR ular
tersebut untuk MEMBUNUH HABIS dan MELAMPIASKAN DENDAM
nya pada ular tersebut.

Walaupun ULAR TERSEBUT akhirnya berhasil dibunuhnya,
Pria tersebut juga akan langsung MATI karena RACUN yang
masuk kedalam tubuhnya CEPAT MENYEBAR dikarenakan
dia terlalu banyak bergerak dengan mengejar ular tersebut.

Lalu APA YANG SEHARUSNYA dilakukan?

Seorang Pria yang Pintar MENGERTI bahwa yang
membuatnya SAKIT bukanlah GIGITAN ular tersebut,
melainkan RACUN yang ada DIDALAM TUBUHNYA... oleh
karena itu DIA TIDAK AKAN MENGEJAR ULAR TERSEBUT,
melainkan Menghisap DARAHNYA SENDIRI untuk
MENGELUARKAN RACUN yang ada dalam TUBUHNYA.

Cerita tersebut MENCERMINKAN DENGAN JELAS bahwa
APAPUN yang terjadi kepada KAMU walaupun itu BUKAN
salah kamu, RACUNNYA tetap didalam DIRIMU. Orang
lain MUNGKIN SAJA membuatmu SAKIT HATI... Situasi
MUNGKIN SAJA menyebabkanmu GAGAL... Kondisi MUNGKIN
SAJA belum berpihak kepadamu, TAPI JIKA YANG KAMU
LAKUKAN HANYALAH MENYALAHKAN ORANG LAIN tanpa
menyadari bahwa RACUN yang sesungguhnya ada didalam
DIRIMU, maka sudah tentu KEADAAN TIDAK AKAN BERUBAH
menjadi LEBIH BAIK.

APAPUN YANG TERJADI kepadamu, BAIK itu SALAHMU,
SALAH ORANG LAIN ataupun (jika menurutmu) SALAH TAKDIR,
akan SANGAT SALAH jika kamu TIDAK MELAKUKAN APA-APA.

Memang SANGAT MUDAH untuk TIDAK BERTANGGUNG-JAWAB
dan HANYA berkata

"Oh itu kan SALAH DIA... gue ga salah dong..."

Atau

"Yah emang gue BEGINI, mau diapain lagi... ya udah
laaah..."

Atau

"TAKDIR itu kan hanya dapat memberi SIKSA... yah
memang begitu realita hidup."

Yang membuat Kalimat-kalimat diatas TAMPIL sebagai
ALASAN OTENTIK untuk TIDAK BERTANGGUNG JAWAB... Namun
akan sangat BIJAKSANA sebagai SEORANG PRIA agar DENGAN
SESEGERA MUNGKIN MENYADARI bahwa kalimat-kalimat
seperti itulah yang membuat banyak orang TETAP pada
KONDISI yang mereka TIDAK INGINKAN.

Oleh karena itu, APAPUN yang terjadi... Salah
siapapun itu... sudah menjadi TUGAS KITA sebagai
seorang Pria untuk TIDAK MENYALAHKAN SIAPA-SIAPA dan
MULAI MENGAMBIL TINDAKAN yang PENUH TANGGUNG JAWAB
untuk mengubah keadaan menjadi Lebih Baik.

Jika KAMU MENERAPKAN PRINSIP ini kedalam kehidupanmu,
SAYA JAMIN Kamu akan Jauh-jauh LEBIH DEWASA,
Jauh-jauh LEBIH MENARIK, Jauh-jauh LEBIH dapat
MENGURANGI RASA SAKIT HATI, dan SUDAH TENTU
Jauh-jauh LEBIH BAHAGIA sebagai Seorang Pria Idaman
yang Dicintai Wanita.

Stop Blaming and Take Responsibility STARTING Right
Now!

Jumat, 20 Agustus 2010

TIDAK SELALU BERWUJUD BUNGA


  cerita ini mungkin bisa menyadarkan
kalian semua supaya bisa menghargai cinta....
Cinta adalah kesempurnaan dari hidup.........
jangan pernah melihat cinta dari sudut tertentu saja.....itulah cinta....cinta adalah misteri.....

Tidak selalu harus berwujud "bunga"


Suami saya adalah seorang insinyur, saya mencintai sifatnya yang alami
dan saya menyukai perasaan hangat yang muncul di hati saya ketika saya
bersandar di bahunya yang bidang.
Tiga tahun dalam masa perkenalan, dan dua tahun dalam masa pernikahan,
saya harus akui, bahwa saya mulai merasa lelah, alasan-2 saya
mencintainya
dulu telah berubah menjadi sesuatu yang menjemukan.
Saya seorang wanita yang sentimentil dan benar-2 sensitif serta
berperasaan halus.
Saya merindukan saat-saat romantis seperti seorang anak yang
menginginkan permen.
Tetapi semua itu tidak pernah saya dapatkan.
Suami saya jauh berbeda dari yang saya harapkan. Rasa sensitif-nya
kurang.
Dan ketidakmampuannya dalam menciptakan suasana yang romantis dalam
pernikahan kami telah mementahkan semua harapan saya akan cinta yang
ideal.

Suatu hari, saya beranikan diri untuk mengatakan keputusan saya
kepadanya, bahwa saya menginginkan perceraian.
"Mengapa?", dia bertanya dengan terkejut.
"Saya lelah, kamu tidak pernah bisa memberikan cinta yang saya
inginkan"
Dia terdiam dan termenung sepanjang malam di depan komputernya, tampak
seolah-olah sedang mengerjakan sesuatu, padahal tidak.
Kekecewaan saya semakin bertambah, seorang pria yang bahkan tidak dapat
mengekspresikan perasaannya, apalagi yang bisa saya harapkan darinya?
Dan akhirnya dia bertanya, "Apa yang dapat saya lakukan untuk merubah
pikiranmu?".
Saya menatap matanya dalam-dalam dan menjawab dengan pelan, "Saya punya
pertanyaan, jika kau dapat menemukan jawabannya di dalam hati saya,
saya akan merubah pikiran saya: Seandainya, saya menyukai setangkai
bunga
indah yang ada di tebing gunung dan kita berdua tahu jika kamu memanjat
gunung itu, kamu akan mati. Apakah kamu akan melakukannya untuk
saya?"
Dia termenung dan akhirnya berkata, "Saya akan memberikan jawabannya
besok."
Hati saya langsung gundah mendengar responnya.

Keesokan paginya, dia tidak ada dirumah, dan saya menemukan selembar
kertas dengan oret-2an tangannya dibawah sebuah gelas yang berisi susu
hangat
yang bertuliskan....
"Sayang, saya tidak akan mengambil bunga itu untukmu, tetapi ijinkan
saya untuk menjelaskan alasannya."
Kalimat pertama ini menghancurkan hati saya. Saya melanjutkan untuk
membacanya.
"Kamu bisa mengetik di komputer dan selalu mengacaukan program di
PC-nya dan akhirnya menangis di depan monitor, saya harus memberikan
jari-2
saya supaya bisa membantumu dan memperbaiki programnya."
"Kamu selalu lupa membawa kunci rumah ketika kamu keluar rumah, dan
saya harus memberikan kaki saya supaya bisa mendobrak pintu, dan
membukakan
pintu untukmu ketika pulang.".
"Kamu suka jalan-2 ke luar kota tetapi selalu nyasar di tempat-tempat
baru yang kamu kunjungi, saya harus menunggu di rumah agar bisa
memberikan
mata saya untuk mengarahkanmu."
"Kamu selalu pegal-2 pada waktu 'teman baikmu' datang setiap bulannya,
dan saya harus memberikan tangan saya untuk memijat kakimu yang
pegal."
"Kamu senang diam di rumah, dan saya selalu kuatir kamu akan menjadi
'aneh'. Dan harus membelikan sesuatu yang dapat menghiburmu di rumah
atau meminjamkan lidahku untuk menceritakan hal-hal lucu yang aku
alami."
"Kamu selalu menatap komputermu, membaca buku dan itu tidak baik untuk
kesehatan matamu, saya harus menjaga mata saya agar ketika kita tua
nanti, saya masih dapat menolong mengguntingkan kukumu dan mencabuti
ubanmu."
"Tanganku akan memegang tanganmu, membimbingmu menelusuri pantai,
menikmati matahari pagi dan pasir yang indah. Menceritakan warna-2
bunga yang
bersinar dan indah seperti cantiknya wajahmu".
"Tetapi sayangku, saya tidak akan mengambil bunga itu untuk mati.
Karena, saya tidak sanggup melihat air matamu mengalir menangisi
kematianku."
"Sayangku, saya tahu, ada banyak orang yang bisa mencintaimu lebih
dari
saya mencintaimu."
"Untuk itu sayang, jika semua yang telah diberikan tanganku, kakiku,
mataku tidak cukup bagimu, aku tidak bisa menahan dirimu mencari
tangan, kaki, dan mata lain yang dapat membahagiakanmu."


Air mata saya jatuh ke atas tulisannya dan membuat tintanya menjadi
kabur, tetapi saya tetap berusaha untuk terus membacanya.
"Dan sekarang, sayangku, kamu telah selesai membaca jawaban saya.
Jika kamu puas dengan semua jawaban ini, dan tetap menginginkanku
untuk tinggal di rumah ini, tolong bukakan pintu rumah kita, saya
sekarang
sedang berdiri disana menunggu jawabanmu."
"Jika kamu tidak puas, sayangku, biarkan aku masuk untuk membereskan
barang-barangku, dan aku tidak akan mempersulit hidupmu.
Percayalah, bahagiaku bila kau bahagia.".

Saya segera berlari membuka pintu dan melihatnya berdiri di depan pintu
dengan wajah penasaran sambil tangannya memegang susu dan roti
kesukaanku.
Oh, kini saya tahu, tidak ada orang yang pernah mencintai saya lebih
dari dia mencintaiku.
Itulah cinta, di saat kita merasa cinta itu telah berangsur-angsur
hilang dari hati kita karena kita merasa dia tidak dapat memberikan
cinta
dalam wujud yang kita inginkan, maka cinta itu sesungguhnya telah
hadir
dalam wujud lain yang tidak pernah kita bayangkan sebelumnya.

Seringkali yang kita butuhkan adalah memahami wujud cinta dari pasangan
kita, dan bukan mengharapkan wujud tertentu.

Karena cinta tidak selalu harus berwujud "bunga".

Kamis, 19 Agustus 2010

CARA MENJADI PERIA IDAMAN


kita semua pasti pernah kan merasakan di sakiti dan menyakiti. . .?
 tapi kita tidak pernah sadar
apa sich yang di inginkan cewek?. .
sebenernya tanpa pengorbanan yang besarpun
kita bisa membuat siq cewek itu sayang sama kita
 gini yaaaa. . .!!!
ketika kita ngedate dengan seorang cewek
atau bahasa kerenya PDKT. . .
 kita harus bisa jaga emosi kita atau keep attitude (jaga sikap). . .



Wanita memang makhluk yang kompleks, banyak pria bingung apa sebenarnya
yang di-inginkan Wanita. Kadang wanita berkata “A”, tapi saat si pria memberikan
“A” wanita tersebut berubah pikiran dan menginginkan “B”, pada saat si Pria
memberikan “B”, wanita bilang bahwa ternyata “A” yang lebih bagus tanpa ada alasan
yang masuk akal.
 jadi sebenernya yang kita semua harus tau
kita harus tetap pada pendirian kita
. . .
sekarang dan selamaaanya pertahankan apa yang kita inginkan
jangan sampai emosi kita di kendalikan sama seorang cewek
yang ngak punya pengertian sedikitpun. . .
 sebenernya gua kasian banget sama cowok yang selalu
berkorban banyak dan rela melakukan apa saja demi
orang yang di cintainya tapi siq cewek tidak merespon
tentang apa  yang sudah siq cowok korbankan. . . 
 sekarang gua pengen bantu low semua
gua pengen low dapetin apa yang seharusnya low dapetin
gua gak mau liat low disakiti terus sama cewek yang
nggak pernah ngerti dengan pengorbanan low. . .
 sekarang saran gua yang paling penting adalah jangan sekali"
low melakukan hal" gila demi seorang cewek. . .
melakukan cara yang tidak adil untuk mendapatkan
seorang cewek yang low sangat damba" kan. . .
 jadilah diri low sendiri karna itu adalah jalan yang terbaik
buat dapetin apa yang kita sangat inginkan dan menjadi peria
yang di idam"kan oleh seorang cewek. . . .
 thanks. . .. 

Arti cinta

semuanya pasti pernah merasakan cinta
tapi.. . mungkin hanya sebagian yang tau apa itu
cinta?. . .
 ya uda gua bakalan kasih tau low semua
apa sich cinta. . .
 cinta adalah suatu pendekatan dan pengenalan diri terhadap
orang yang kita cintai. . .
 singket ajha dah ya. . .
cinta itu takaruf/perkenalan. . .
 kadang cinta membawa kita ketempat yang paling tinggi
 dan menjatuhkan kita ketempat yang paling bawah
kita tidak mati. . .
tapi. . . rasa sakitnya bisa membuat kita tidak bisa
berjalan seperti yang dulu lagi. . .
 mungkin kita semua pernah merasakan
dihianati dan menghianati. . .
 kadang kita tidak sadar kesalahan apa yang pernah kita  perbuat kepada
orang yang mencintai kita. . .
 kita selalu merasa benar dan gak pernah merasa salah
keegoisan kita lah yang membuat kesadaran kita hilang
mungkin sekarang kita bisa merasakan ketenangan dan kebahagian
ketika dia masih mau sabar menghadapi kita. . .
 tapi ketika semuanya sudah berubah
orang yang kita sayang berubah menjadi orang yang kita nggak kenal
disitulah kita tau apa yang pernah kita perbuat sama dia. . .
 pesan gua terhadap low2 semua. . .
jagalah orang yang kamu sayang
jangan sampai berubah menjadi orang yang kamu nggak kenal
kamu bakalan menangis ketika kamu kehilangan dy. . .
 thanks a lot karna low semua uda mau baca blog gua. . .